visitaaponce.com

Seventeen Dinobatkan Jadi Peraih Daesang di Golden Disc Award Ke-38

Seventeen Dinobatkan Jadi Peraih Daesang di Golden Disc Award Ke-38
Seventeen raih penghargaan Daesang dalam ajang Golden Disc Award ke-38(Twitter)

GRUP K-pop Seventeen berhasil mencatat sejarah dengan meraih penghargaan dalam kategori Album of The Year di ajang prestisius Golden Disc Award (GDA) Ke-38. Momen ini menjadi sorotan utama pada malam penganugerahan yang berlangsung meriah, di mana mereka dianugerahi penghargaan atas album karya terbarunya berjudul "FML," yang resmi dirilis pada 24 April 2023.

Penghargaan tersebut menjadi salah satu puncak dari perjalanan karier Seventeen yang telah menghibur penggemar selama satu dekade. Dalam pidato kemenangan, S.Coups, sebagai leader, menyampaikan rasa syukur yang mendalam. Ia tidak hanya mengucapkan terima kasih kepada rekan satu grup, tetapi juga mengingatkan akan absennya Jeong-han yang tidak dapat hadir karena masalah kesehatan.

"Terima kasih kepada para member. Aku harap Jeonghan ada di sini," ungkap S.Coups dengan tulus.

Baca juga: Ditto oleh NewJeans Jadi Song of The Year di Golden Disc Awards 2024

Salah satu momen yang memperkaya penghargaan ini adalah ketika Mingyu mengenang perjalanan karier mereka yang secara perlahan namun pasti meraih pengakuan. Min-gyu juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada Carat, sebutan untuk penggemar Seventeen, yang telah memberikan dukungan sejak awal debut mereka.

"Semenjak debut, kami terus melangkah naik sedikit demi sedikit. Aku merasa terhormat. Terima kasih untuk GDA dan untuk semua staf. Carat! Terima kasih," ucap Mingyu dengan penuh apresiasi.

Album mini ke-10 mereka, "FML," menandai pencapaian luar biasa dengan mencakup enam lagu, di antaranya "Super" sebagai lagu utama. Keberhasilan ini tercermin dari angka pra penjualan yang mencapai 4,64 juta kopi, menambah gemerlap prestasi Seventeen.

Baca juga: Mulai Le Sserafim hingga Stray Kids Tampil Memukau di Panggung GDA 2024 di Jakarta

Woozi, terlihat berkaca-kaca, menyampaikan pidato penuh emosi. "Setiap membuat musik baru, aku selalu melalui kendala. Namun, untuk para Carat dan member, aku ingin mengucapkan bahwa aku mencintai kalian, aku akan terus menunjukkan musik yang bagus untuk kalian semua," ujarnya.

Lebih lanjut, Woozi menyatakan keyakinannya untuk terus menciptakan musik yang luar biasa di tahun-tahun mendatang. Seungkwan, yang juga meraih penghargaan Daesang, mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan artis dan berjanji untuk terus berkarya serta memberikan yang terbaik.

Kehadiran S.Coups menjadi obat kerinduan Carat, yang meskipun sedang vakum karena masalah kesehatan, memberikan kejutan dengan hadir di acara tersebut. Meski tidak bergabung di sesi red carpet dan performance, S.Coups tetap tampil mewakili Seventeen untuk membuka dan menutup salam penuh harapan.

"Terima kasih. Kami akan segera kembali," tutup S.Coups, meninggalkan para penggemar dengan janji manis untuk kehadiran mendatang. Momen istimewa ini memberikan semangat baru bagi Seventeen dan menunjukkan tekad mereka untuk terus memperkaya dunia musik K-pop. (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat