visitaaponce.com

3 Cara Transfer Pulsa Indosat, Catat Syarat dan Biayanya

3 Cara Transfer Pulsa Indosat, Catat Syarat dan Biayanya!
Ilustrasi cara transfer pulsa Indosat(Freepik/katemangostar)

Cara transfer pulsa Indosat merupakan proses yang sederhana. Layanan ini memungkinkan pengguna kartu Indosat untuk berbagi pulsa dengan cepat kepada keluarga, sahabat, atau teman yang kehabisan pulsa Indosat.

Fitur ini akan sangat berguna dalam situasi mendesak, seperti saat membutuhkan tambahan pulsa untuk membeli paket data internet, untuk melakukan telepon, atau kebutuhan telekomunikasi lainnya.

Layanan transfer pulsa memberikan fleksibilitas tambahan kepada pengguna untuk mengelola kredit pulsa sesuai dengan kebutuhan dan preferensi masing-masing.

Baca juga : 3 Cara Transfer Pulsa dan Kuota Indosat

Beberapa operator telekomunikasi mungkin tidak menyediakan perpanjangan masa aktif lewat metode transfer pulsa. Namun, berbeda dengan Indosat.

Indosat Ooredoo memungkinkan pengguna kartu IM3 tak hanya menambah jumlah pulsa, tetapi juga memperpanjang masa aktif kartu penerima pulsa prabayar.

Setelah menerima transfer pulsa, masa aktif kartu prabayar dapat diperpanjang hingga 45 hari. Selain itu, masa tenggang kartu prabayar juga akan diperpanjang selama 30 hari.

Baca juga : 3 Cara Transfer Pulsa Telkomsel Yang Mudah dan Anti Ribet, Lengkap dengan Biayanya!

Dengan demikian, nomor tersebut dapat tetap digunakan lebih lama tanpa perlu khawatir tentang kehabisan masa aktif.

Meski begitu, penting untuk dicatat bahwa pengirim pulsa perlu memenuhi beberapa syarat sebelum dapat mempraktikkan cara transfer pulsa Indosat kepada pengguna lainnya.

Syarat Transfer Pulsa Indosat:

- Status kartu pengguna Indosat yang akan menerima pulsa harus dalam keadaan aktif.
- Masa aktif kartu pengguna yang ingin mengirim pulsa tidak boleh kurang dari 180 hari.
- Pengguna harus menggunakan metode direct debit atau kartu kredit untuk pembayaran tagihan.
- Pengguna yang akan menerima transfer pulsa tidak boleh memiliki pinjaman Pulsa SOS, atau tagihan pulsa darurat.
- Nomor penerima transfer pulsa harus dalam keadaan aktif.
- Transfer pulsa hanya bisa dilakukan sesama pengguna produk Indosat, yakni IM3, Matrix, dan Mentari Ooredoo.
- Setiap harinya, jumlah maksimal keseluruhan pulsa yang dapat ditransfer oleh pengirim yaitu Rp1.000.000.
- Pengguna hanya dapat menerima pulsa dengan frekuensi sebanyak 20 kali transaksi per hari.
- Transfer pulsa dapat dilakukan dengan jumlah paling sedikit Rp5.000 dan paling banyak Rp100 ribu per transaksi.
- Pastikan pengirim pulsa memiliki jumlah pulsa minimal Rp5.000 setelah transfer. Usahakan untuk menyimpan pulsa dengan nominal lebih dari yang ditentukan, karena transfer pulsa akan dikenakan biaya kirim.

Baca juga : Tri dan Bigetron Alpha Kolaborasi dalam Program Pelatihan Esports

Cara Transfer Pulsa Indosat

1. Cara Transfer Pulsa Indosat dengan Kode UMB

Kamu dapat berbagi pulsa ke sesama pengguna Indosat atau IM3 dengan menggunakan fitur kode UMB (Unstructured Supplementary Service Data).

Cara transfer pulsa Indosat melalui kode UMB, yaitu dengan menghubungi *123*151# dan *185*6*1#. Di perangkat iOS atau Android, masuk ke layar panggilan, ketik nomor yang telah disebutkan, lalu klik "Panggil" atau "Call".

Setelah muncul tampilan informasi operator, pilih opsi transfer pulsa dengan mengetik "1" lalu pilih "Ya".

Baca juga : Indosat Raih Pendapatan Rp51,2 Triliun di 2023

Selanjutnya, ketik nomor tujuan yang akan menerima transfer pulsa, lalu masukkan juga jumlah nominal pulsa yang ingin ditransfer.

Periksa kembali rincian transfer yang telah kamu masukkan, pastikan semuanya sesuai dengan yang diinginkan. Setelah semuanya benar, tekan angka 1 untuk mengkonfirmasi transfer pulsa.

Setelah proses konfirmasi selesai, transfer pulsa akan berhasil dilakukan dan kamu akan mendapatkan SMS konfirmasi.

Baca juga : Liga 1 Fantasy Football Hadir di Aplikasi myIM3 dan bima+

Proses ini memungkinkan kamu untuk berbagi pulsa kepada teman atau keluarga secara langsung melalui perangkat seluler, meskipun tanpa kuota internet.

2. Cara Transfer Pulsa Indosat dengan Fitur SMS

Cara transfer pulsa Indosat berikutnya yang bisa kamu coba yaitu dengan menggunakan layanan pesan singkat atau Short Message Service (SMS).

Pengguna Indosat dapat mengirimkan pesan singkat dengan format tertentu dan mengirimkannya ke nomor yang telah ditentukan untuk melakukan proses transfer  pulsa.

Baca juga : Indosat Raih Dua Penghargaan di Ajang Asian Management Excellence Awards

Pertama, bukalah aplikasi pesan teks atau SMS yang ada di handphone Android atau iOS milikmu.

Selanjutnya, ketik "Transferpulsa (spasi) nomor tujuan atau penerima pulsa (spasi) nominal pulsa yang ingin dikirim".

Sebagai contoh, kamu bisa mengetik "Transferpulsa 0815xxx 20000" di kolom pesan. Penting untuk diingat, nomor telepon penerima harus diawali dengan angka "0" dan bukan kode negara "+62".

Baca juga : Indosat Dukung Pengembangan Talenta Muda Nusantara United FC

Pastikan juga bahwa kamu tidak memasukkan tanda baca apapun ketika mengetik informasi transfer pulsa.

Jika rincian nomor penerima dan nominal pulsa yang akan dikirim sudah benar dan sesuai dengan format, kirim pesan ke 151.

Pulsa tambahan pun akan segera terkirim ke nomor pengguna lain yang dijadikan penerima apabila transaksi transfer pulsa berhasil dilakukan.

Baca juga : Lewat Film Pendek Jaga Raya, Indosat Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan 

3. Cara Transfer Pulsa Indosat dengan Aplikasi

Untuk dapat mentransfer pulsa Indosat melalui aplikasi, caranya sangatlah mudah dan sederhana.

Pertama-tama pastikan kamu telah mengunduh aplikasi myIM3 di perangkat iOS ataupun Android. Aplikasi ini merupakan platform digital milik Indosat Ooredoo, yang menyediakan layanan informasi dan pelayanan online lainnya bagi pelanggan Indosat Ooredoo.

Setelah aplikasi myIM3 dibuka, kamu akan diminta untuk mengkonfirmasi nomor Indosat yang digunakan. Jika sudah benar, ketik "Ya".

Baca juga : Indosat Jadi Operator Telekomunikasi Pertama di Asia Tenggara Raih Sertifikasi Efisiensi Manajemen Energi

Pada halaman utama, cari dan pilih menu "Transfer Pulsa".

Selanjutnya, kamu akan ditawarkan untuk memilih metode transfer pulsa yang diinginkan. Ada dua opsi yang dapat kamu pilih, yaitu melalui SMS dan kode UMB.

Pilihlah metode yang menurutmu paling nyaman dan ikuti langkah-langkah cara transfer pulsa Indosat seperti yang telah dijelaskan sebelumnya.

Baca juga : Indosat dan BDx Indonesia Akselerasi Masa Depan Digital Indonesia 

Selain menyediakan layanan transfer pulsa untuk kartu prabayar, aplikasi myIM3 juga menyediakan informasi tagihan pascabayar, informasi kartu, informasi profil pelanggan, pembelian paket, isi ulang pulsa, dan fitur lainnya termasuk chatbot.

Biaya Transfer Pulsa Indosat

Layanan transfer pulsa Indosat dapat dilakukan oleh semua pengguna IM3, seperti IM3, Mentari, dan Matrix, yang telah memenuhi syarat yang telah disebutkan sebelumnya.

Perlu diingat bahwa transfer pulsa hanya berlaku ke sesama pengguna dengan operator yang sama. 

Baca juga : Indosat Bantu Korban Gempa di Sumedang

Selain itu, pengirim pulsa juga perlu memahami bahwa penggunaan layanan transfer pulsa ini dikenakan biaya. Hal ini berlaku untuk cara transfer pulsa Indosat lewat SMS, kode UMB, ataupun aplikasi myIM3.

Untuk itu, periksa nominal pulsa dengan cermat sebelum melakukan transaksi.

Biaya yang harus dibayar untuk layanan transfer pulsa ini mulai dari Rp1.000, dan menyesuaikan dengan nominal pulsa yang akan kamu transfer.

Baca juga : Indosat Alami Lonjakan Trafik Data 8,9% pada Tahun Baru 2024

Berikut tarifnya:
a. Transfer pulsa dengan nominal Rp5.000 - Rp24.999 dikenakan biaya sebesar Rp1.000.
b. Transfer pulsa dengan nominal Rp25.000 - Rp49.999 dikenakan biaya sebesar Rp1.500.
c. Transfer pulsa dengan nominal Rp50.000 - Rp99.999 dikenakan biaya sebesar Rp2.000.
d. Transfer pulsa dengan nominal Rp100.000 - Rp200.000 dikenakan biaya sebesar Rp4.000.

Itulah beberapa cara transfer pulsa yang dapat kamu lakukan melalui aplikasi ataupun tanpa aplikasi di handphone, lengkap dengan syarat dan biayanya.

Meskipun transfer pulsa bisa menjadi solusi yang efektif dalam berbagai situasi darurat, penting untuk memahami persyaratan, biaya, dan kebijakan yang terkait dengan layanan ini.

Baca juga : Jelang Akhir Tahun, IM3 Optimalisasikan Infrastruktur dan Kapasitas Jaringan

Dengan memahami hal ini, kamu dapat menggunakan layanan transfer pulsa dengan lebih bijak dan efisien, serta mengoptimalkan penggunaan sumber daya komunikasi yang ditawarkan operator.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Angelina Alegowo

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat