visitaaponce.com

Relawan World Central Kitchen Tewas di Gaza Siapakah Mereka dan Apa Peran Organisasi

Relawan World Central Kitchen Tewas di Gaza: Siapakah Mereka dan Apa Peran Organisasi?
WCK adalah organisasi nirlaba yang menyediakan bantuan makanan di tempat-tempat yang dilanda bencana alam dan konflik, termasuk di Gaza.(AFP)

SEBANYAK 7 relawan World Central Kitchen (WCK) dibunuh pasukan Israel di Gaza. Dunia pun mengecam atas tindakan Israel tersebut. 

Tapi apa kah itu WCK? Diketahui,  WCK merupakan organisasi nirlaba yang didirikan koki berbintang Michelin, Jose Andres pada 2010 setelah gempa bumi besar di Haiti. Awalnya, WCK bertujuan untuk memberikan bantuan makanan darurat kepada para korban bencana. Namun, saat ini WCK telah menyediakan jutaan makanan di tempat-tempat yang dilanda bencana alam dan konflik kekerasan.

Sejak beroperasi, WCK telah mengirimkan makanan untuk masyarakat yang terkena bencana alam, pengungsi di perbatasan Amerika Serikat (AS), petugas kesehatan selama pandemi covid-19, serta orang-orang yang terlibat konflik di Ukraina dan Gaza. Organisasi ini juga memberikan pelatihan ketahanan, makanan, dan dukungan kepada para masyarakat yang terkena bencana alam lainnya serta kepada para pengungsi.

Baca juga : Israel Akui Membunuh Pekerja Bantuan adalah Kesalahan Serius

Peran WCK di Gaza 

WCK telah membuka Dapur Lapangan di Gaza, yang memungkinkan mereka untuk memasak dan mendistribusikan makanan kepada warga yang membutuhkan. Dapur Lapangan ini berperan penting dalam menyediakan makanan bagi penduduk Gaza yang memerlukan bantuan kemanusiaan.

Selama beberapa dekade, sebagian besar penduduk Gaza mengandalkan bantuan kemanusiaan. WCK mendapatkan perhatian karena membuka koridor maritim dan jaringan distribusi makanan. Sejak Oktober tahun lalu,  WCK telah memperjuangkan lebih banyak akses ke Gaza untuk bantuan kemanusiaan.

Pada (29/3), Mereka telah mengirim lebih dari 1.700 truk berisi makanan dan peralatan memasak melalui penyebrangan Rafah dari Mesir, dan membuka lebih dari 60 dapur komunitas di seluruh Gaza.

Baca juga : Joe Biden Marah Kepada Israel yang Tidak Melindungi Relawan WCK

Namun, sayangnya, pada 1 April 2024, tujuh anggota tim WCK tewas akibat serangan yang dilakukan oleh Pasukan Pertahanan Israel (IDF) di Gaza. Mereka yang tewas sedang dalam perjalanan dari sebuah gedung di Gaza tengah. 

Saat melakukan perjalanan tersebut tim WCK yang bergerak di zona aman dengan dua mobil berlapis baja bertanda logo WCK dan satu kendaraan biasa menjadi sasaran serangan yang dihantam oleh pesawat Israel. 

Karena serangan udara tersebut, tim WCK menghentikan pekerjaan bantuan makanan, dan memicu kekhawatiran bahwa bantuan penting akan terputus.

Baca juga : Inggris Minta Penjelasan Israel atas Pembunuhan Tujuh Relawan di Gaza

Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengakui serangan udara yang dilakukannya tersebut dan berjanji untuk menyelidikinya.

Saat ini, WCK telah menyajikan lebih dari 350 juta makanan dan bekerja sama dengan kelompok lapangan dan jaringan restoran lokal, truk makanan, hingga dapur darurat.

Tidak hanya di Gaza, WCK telah beroperasi dan memberikan bantuan bencana di Amerika, Eropa, Asia, dan Australia. (Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat