visitaaponce.com

Simpatisan Partai Prima Diamankan setelah Pukul Polwan di Kantor KPU

Simpatisan Partai Prima Diamankan setelah Pukul Polwan di Kantor KPU
Ilustrasi(DOK.MI)

SALAH satu simpatisan Partai Prima berinisial EE, 25, diamankan polisi setelah memukul polisi wanita berinisial Aipda E di depan kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta Pusat.

Kapolres Jakarta Pusat Kombes Komarudin menjelaskan Aipda E merupakan personel yang bertugas sebagai negosiator di lokasi. Aipda E awalnya memberikan imbauan kepada massa atau simpatisan Partai Prima untuk tidak memasuki gedung KPU dan tidak berbuat kericuhan.

Namun, imbauan itu tidak direspons dan terjadilah dorong-dorongan antara massa dan polisi. Saat itulah terjadi pemukulan terhadap Aipda E.


Baca juga: Korupsi, Bendahara Dinas PKP Kota Depok Divonis Tiga Tahun Penjara


"Diberikan imbauan secara humanis oleh tim negosiator kita tapi mereka tetap bersikeras dan terjadilah pemukulan oleh salah satu massa yang mengatasnamakan partai itu kepada tim negosiator kami," tutur Komarudin, ketika dihubungi, Rabu (14/12).

Komarudin mengatakan selanjutnya pelaku berinisial EE diamankan Subdit Kamneg Dit Reskrimum PMJ. Ia mengatakan pelaku masih menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya.

"Ada satu orang diamankan. Saat ini diperiksa di Kamneg Polda," pungkasnya. (OL-16)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat