visitaaponce.com

Pesantren Nurul Hasan Sambut Empat Jenazah Korban Kecelakaan Maut

Pesantren Nurul Hasan Sambut Empat Jenazah Korban Kecelakaan Maut
Ilustrasi.(DOK MI.)

EMPAT jenazah korban kecelakaan maut di Tol Karanganyar tiba di rumah duka pada Sabtu (25/2) pukul 14.00 WIB. Kedatangan iring-iringan jenazah disambut ribuan pelayat yang sudah menanti di kompleks Pondok Pesantren Nurul Hasan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Kecelakaan maut itu berlokasi di jalan Tol Solo-Kertosono. Rumah duka berada di kompleks Pondok Pesantren Nurul Hasan, Desa Girirrejo, Kecamatan Tegalrejo, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Keempat korban meninggal ialah Afan Mufti Hartoni, Anisa Munasifah, Azmi Diva Fashichah, Muhammad Amtsal Luk Luk. Kedatangan jenazah disambut isak tangis para pelawat yang sudah menanti kedatangan para korban.

Terlebih, para korban merupakan anak dan cucu dari kiai Solihun, tokoh Nahdhatul Ulama. Korban atas nama, Afan Mufti, merupakan ketua MWC NU Kecamatan Tegalrejo, sehingga banyak pelawat dari jemaah dan para santri.

Nanti, keempat korban rencananya akan dimakamkan di tempat pemakaman umum desa setempat. Sebelumnya, kecelakaan maut terjadi saat mobil yang dikendarai oleh Ali Al Rahmad terlibat kecelakaan di jalan Tol Surakarta. (OL-14)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat