visitaaponce.com

Warga Bojong Nangka Heboh Dapati Bayi di Tas Kresek di Bawah Kandang Ayam

Warga Bojong Nangka Heboh Dapati Bayi di Tas Kresek di Bawah Kandang Ayam
Bayi yang ditemukan di bawah kandang ayam di Kampung Bojong Nangka, Kelurahan Sukamenak, Kecamatan Purbaratu, Kota Tasikmalaya,Jabar.(MI/Adi Kristiadi)

WARGA Kampung Bojong Nangka, Kelurahan Sukamenak, Kecamatan Purbaratu, Kota Tasikmalaya, diheborkan dengan penemuan bayi di kantong kresek hitam, di bawah kandang ayam, Sabtu (11/3) pagi. Bayi berjenis kelamin perempuan itu, segera dilarikan ke Puskesmas Purbaratu, dan dirujuk pelayanan obstetri neonatal emergency komprehensif (Ponek) RSUD dr Soekardjo.

Seorang saksi, Lia Yulia, 30, warga Kampung Bojong Nangka mengatakan, setelah adzan Subuh dia bergegas ke kamar mandi untuk mengambil air wudhu. Namun, langkahnya terhenti melihat kantong kresek berwarna hitam di bawah kandang ayam bergerak-gerak.

"Saya baru mau masuk ke kamar mandi belakang rumah untuk berwudhu, kaget melihat kantong kresek hitam bergerak-gerak. Saya kira ada yang membuang anak kucing, pas dibuka..Astagfirullah ternyata bayi lengkap dengan tali ari-ari yang menempel di pusar," ucapnya tak kuasa menahan terkejut, kepada wartawan, Minggu (12/3/2023).

Penemuan bayi itu, lanjut Lia, bersama warga setempat langsung dibawa ke Puskesmas Purbaratu. Alhamdulillah segera ditangani oleh bidan dan perawat dengan cepat karena kondisi bayi saat itu sangat membutuhkan pertolongan.

"Dari hasil pemeriksaan petugas Puskesmas Purbaratu, kondisi bayi mengalami luka bekas goresan kuku di bagian perut, tangan dan pelipis, mungkin kuku perempuan yang melahirkannya. Bayi dalam kondisi prematur, mungkin usia 8 bulan. Bayi tersebut harus mendapat penganan khusus hingga di rujuk ke Ponek RSUD dr Soekardjo," ujarnya.

Sementara itu, Perwira Pengawas Polres Tasikmalaya Kota, Iptu Pramono mengatakan, pihaknya yang mendapat laporan kejadian ini sudah mendatangi lokasi. Unit identifikasi (Inafis) Polres Tasikmalaya Kota sudah melakukan olah tempat kejadian perkara.

"Kami mendalami bayi yang dibuang ibunya yang dimasukkan tas kresek dan diletakkan di bawah kandang ayam di rumah warga. Kami akan mengejar perempuan biadab yang tega membuang bayinya ini," paparnya. (N-3)

Baca Juga: Baru Sehari Kabur Napi Rutan Flotim Ditangkap lagi

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Muhamad Fauzi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat