visitaaponce.com

Dramatis Damkar Evakuasi Emak-emak yang Jatuh ke Sumur di Bengkulu

Dramatis! Damkar Evakuasi Emak-emak yang Jatuh ke Sumur di Bengkulu
Petugas pemadam kebakaran mengevakuasi emak-emak yang terjatuh ke sumur 10 meter di Bengkulu.(Metro TV)

SEORANG emak-emak di Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu terjatuh kedalam sumur yang ada didalam rumahnya sedalam 10 meter. Evakuasi terhadap korban pun berlanjut dramatis lantaran dalamnya sumur sehingga petugas terpaksa harus mengunakan tali derek untuk dapat mengevakuasi korban yang sudah dalam kondisi lemas.

Korban merupakan warga jalan Merapi Ujung, RT 25, RW 09, Kelurahan Panorama, Kecamatan Singaran Pati, Kota Bengkulu. Ia terjatuh ke dalam sumur sedalam 10 meter yang ada di dalam rumahnya.

Petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bengkulu yang menerima laporan dari warga sekitar langsung turun ke lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi terhadap korban.

Baca juga: Diduga Lupa Matikan Api Tungku, Petani Tewas Terpanggang

Proses evakuasi tersebut berlangsung dramatis lantaran dalamnya sumur, sehingga petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bengkulu terpaksa harus mengunakan tali derek untuk dapat mengevakuasi korban. Saat dievakuasi korban sudah dalam kondisi lemas lantaran sudah berada cukup lama didalam sumur.

Beruntung korban dapat dievakuasi dalam kondisi selamat dan tidak mengalami cendera maupun luka-luka akibat terjatuh kedalam sumur miliknya yang ada di dalam rumah dan hanya terlihat shock setelah mengalami peristiwa terjatuh ke dalam sumur.

Baca juga: ISPA di Bengkulu Meningkat, Capai 11.769 Kasus

Menurut pengakuan korban usai di evakuasi oleh petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bengkulu, saat kejadian dirinya bermaksud untuk membersihkan rumah termasuk membersihkan disekitaran sumur, diduga lantaran terpeleset korban langsung terjatuh kedalam sumur. (Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat