visitaaponce.com

BPS Catat 4,12 Juta Wisman Kunjungi Indonesia per Mei 2023

 BPS Catat 4,12 Juta Wisman Kunjungi Indonesia per Mei 2023
Warga menyaksikan kapal pesiar MS Viking Mars yang akan bersandar di Dermaga Jamrud Utara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur.(Antara/Didik Suhartono. )

BADAN Pusat Statistik (BPS) mencatat ada 4,12 juta kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia pada periode Januari-Mei 2023. Jumlah tersebut naik 312,91% dari kunjungan wisman ke Tanah Air di periode yang sama pada 2022.

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Pudji Ismartini mengatakan kenaikan tersebut merupakan sinyal kebangkitan sektor pariwisata Indonesia. 

“Kita bisa lihat jumlah kunjungan wisman tahun ini sudah setara dengan 69,94% dari total kunjungan wisman selama 2022,” ujarnya dalam konferensi pers, Senin (3/7).

Baca juga: Fasilitas Bebas Visa Kunjungan Dihapus, Kunjungan Wisatawan Asing ke Bali Tetap Naik

Pada bulan kelima 2023, BPS mencatat kunjungan wisman ke Indonesia mencapai 945,59 ribu kunjungan. Angka tersebut naik 9,21% secara bulanan (month to month/mtm) dan naik 166,42% secara tahunan (year on year/yoy).

Dari jumlah kunjungan di Mei 2023 itu, kata Pudji, sebanyak 774,92 ribu wisman datang ke Indonesia melalui pintu masuk utama seperti bandara internasional, pelabuhan internasional, dan pos lintas batas. Sedangkan 170,67 ribu kunjungan tercatat datang melalui pintu masuk perbatasan darat dan laut.

Baca juga: Libur Sekolah, Pengunjung Candi Borobudur Naik Dua Kali Lipat

BPS juga mencatat Malaysia menjadi negara asal wisman paling banyak melakukan kunjungan ke Indonesia, yakni mencapai 169,2 ribu, setara 17,9% dari total kunjungan wisman pada Mei 2023. Secara bulanan, peningkatan kunjungan wisman asal Malaysia mencapai 14,90% (mtm) dan 77,90% secara tahunan (yoy). (Mir/Z-7)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat