visitaaponce.com

Usai Dilantik, Rektor Usakti Prof Kadarsah Beberkan Lima Target Visi Misi

Usai Dilantik, Rektor Usakti Prof Kadarsah Beberkan Lima Target Visi Misi
Prof Dr Ir Kadarsah Suryadi DEA (kiri) dilantik oleh Ketua Pengurus Yayasan Trisakti Prof Ainun Naim PhD (kanan).(Ist)

DITUNJUK secara resmi menjadi Rektor Universitas Trisakti (Usakti), Prof Dr Ir Kadarsah Suryadi DEA langsung menyampaikan lima target visi misinya memimpin Usakti.

Kadarsah memaparkan pertama, ia ingin memperbaharui rencana strategis (renstra) yang selama ini diterapkan di Universitas Trisakti.

"Ke depan, kita akan upgrade renstra yang telah ada, di situ ada dua indikator utama, lingkungan sudah berubah, maka renstra juga perlu kita update," kata Prof Kadarsah dalam keterangan tertulis, Sabtu (16/12).

Baca juga: Universitas Ibnu Chaldun Buka Prodi Manajemen Haji dan Umrah 

Target kedua yang ingin dibuat Prof Kadarsah yakni meningkatkan peran partisipasi Universitas Trisakti dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Ketiga, Prof Kadarsah juga ingin meningkatkan keterlibatan Universitas Trisakti dalam dunia internasional.

Saat ini, Universitas Trisakti telah bekerja sama dengan sejumlah instansi di berbagai negara untuk menunjukkan keberadaan sebagai bagian dari komunitas global.

"Karena internasionalisasi itu menjadi bagian dari upaya untuk meningkatkan reputasi di tingkat global," ujar Prof Kadarsah.

Target keempat yang ingin dicapai yakni mengenai infrastruktur.

Prof Kadarsah menyebut dalam waktu dekat Universitas Trisakti akan memiliki rumah sakit akademik di Cibubur, Jakarta Timur.
Kemudian, kampus Universitas Trisakti di Grogol, Jakarta Barat, juga akan dipercantik.

Baca juga: Enam Universitas di Indonesia Jadi Pusat Pembelajaran Bahasa dan Inovasi Tiongkok

Tak hanya secara fisik, Universitas Trisakti juga akan meningkatkan infrastruktur digital. "Karena kita saat ini sudah masuk di era digital," kata Prof Kadarsah.

Target kelima yakni meningkatkan kesadaran atas pentingnya menjaga lingkungan.

Prof Kadarsah mengingatkan planet yang ditempati saat ini hanyalah titipan untuk diwariskan ke generasi selanjutnya, bukan malah untuk dieksploitasi.

Hal itu sejalan dengan tagline Universitas Trisakti yakni The New Generation Entrepreneur.

"Itu lima hal yang perlu kita jalani dan ini perlu effort besar karena lingkungan berubah dan kapasitas harus kita tingkatkan," pungkas Prof Kadarsah.

Seperti diketahui, Ketua Pengurus Yayasan Universitas Trisakti Prof Ainun Na'im Ph D melantik Prof Kadarsah sebagai Rektor Usakti periode 2023-2028 di Kampus Universitas Trisakti, Grogol, Jakarta Barat, Rabu (13/12).

Baca juga: Unversitas Prasetiya Mulya Ajak Lulusannya Manfaatkan Artificial Intelligence

Acara pelantikan dibuka pembacaan Surat Keputusan Yayasan Trisakti oleh Kepala Biro Administrasi Sumber Daya Manusia Universitas Trisakti Prof Dr Elfrida Ratnawati Gultom SH MHum MKn.

Dalam Surat Keputusan Yayasan Trisakti dengan Nomor KPTS/148/YTS/10/2023 tentang Pengangkatan Rektor Universitas Trisakti Periode 2023-2028 tersebut, Yayasan Trisakti memberhentikan dengan hormat Prof Dr Ir Kadarsah Suryadi DEA dari jabatan Pjs Rektor Universitas Trisakti 2021-2023 dan mengangkat Prof Dr Ir Kadarsah Suryadi DEA sebagai Rektor Universitas Trisakti periode 2023-2028.

Pada kesempatan itu, Prof Ainun berharap Prof Kadarsah bisa membawa Universitas Trisakti terus berkontribusi dalam pembangunan di Indonesia.

Pasalnya, saat ini banyak tantangan yang harus dihadapi di dunia pendidikan tinggi.

"Semua harus kita hadapi sesuai tuntutan lingkungan yang ada. Baik dari segi sosial budaya maupun faktor perkembangan teknologi," tutup Prof Ainun. (RO/S-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sidik Pramono

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat