visitaaponce.com

Sate Khas Senayan Buka Cabang Pertama di Kota Bandung.

Sate Khas Senayan Buka Cabang Pertama di Kota Bandung.
Sajian Sate Khas Senayan hadir di Kota Bandung(DOK/SATE KHAS SENAYAN)

JULUKAN Bandung sebagai kota Kuliner makin lengkap dengan Hadirnya Sate khas Senayan, di area Mal Paris Van Java. Gerai  yang resmi dibuka pada Jumat (22/3), bertepatan di bulan Ramadan, itu, disambut antusias oleh warga Bandung yang berbuka puasa.

Area restoran pun penuh, bahkan ada beberapa tamu yang rela menunggu untuk bisa menikmati makanan di Sate Khas Senayan.

Asisten Marcom Manager Sarirasa Grup, Maria Fransisca mengatakan bahwa dengan dibukanya cabang di Bandung, pihaknya berharap diterima warga Bandung.

Baca juga : Tempayan Indonesian Bistro Hadirkan Kelezatan Autentik Kuliner Nusantara di Bandung

"Pembukaan sate khas Senayan cabang Bandung di Kawasan Mall PVJ bertepatan dengan ulang tahun Sari rasa Grup yang ke 50 Tahun. Rencananya Cabang ke 2 di kota Bandung akan dibuka di kawasan Trans Studio Bandung dalam waktu dekat," tambahnya.

Sate  khas Senayan yang merupakan besutan perusahaan FnB ternama  Sarirasa Grup yang sudah berpengalaman sekitar 50 tahun, tentunya sudah dikenal di masyarakat, terutama penikmat sate. Selain sate ada beberapa menu andalan lainnya yang menggugah selera pemburu kuliner.

Beberapa hidangan populer yang ditawarkan adalah Sate Ayam Ponorogo yang menggugah selera, hangatnya Soto Betawi, tahu telur dan Es merah delima.

Selain menu yang enak, sate khas Senayan mengedepankan pelayanan yang baik kepada seluruh tamunya yang didukung oleh tempat yang bersih dan sejuk, sehingga sangat nyaman untuk menikmati hidangan yang disajikan dengan keramahan.

Bagi anda yang penikmat kuliner sate wajib mencoba Sate khas Senayan di Mall PVJ Bandung

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat