visitaaponce.com

Labfor Mabes Polri Periksa CCTV di Kolam Renang Tempat Anak Tamara Tyasmara Tewas

Labfor Mabes Polri Periksa CCTV di Kolam Renang Tempat Anak Tamara Tyasmara Tewas
CCTV di kolam renang Duren Sawit tempat Dante, 6, tewas dikirim ke Laboratorium Forensik (Labfor) Mabes Polri untuk diperiksa.(Freepik)

REKAMAN CCTV di kolam renang Duren Sawit, Jakarta Timur tempat anak artis Tamara Tyasmara, Dante, 6 tewas disita Penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya. CCTV itu dikirim ke Laboratorium Forensik (Labfor) Mabes Polri untuk diperiksa.

"Kemudian beberapa CCTV telah dikirim ke Labfor Bareskrim untuk dilakukan pemeriksaan secara forensik," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (8/2).

Namun, Ade belum membuka hasil CCTV tersebut. Menurutnya, masih dalam proses pemeriksaan. Dia baru bisa menyampaikan kamera CCTV diambil untuk diserahkan ke labfor.

Baca juga : Polisi Duga Ada Kelalaian Dari Kematian Anak Tamara Tyasmara

Lebih lanjut, Ade menyebut kasus ini telah naik ke tahap penyidikan setelah gelar perkara pada Rabu, 7 Februari 2024. Polisi menemukan dugaan tindak pidana dalam kasus tewasnya anak berusia 6 tahun itu. Kini, tahap penyidikan oleh Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya disebut dilakukan secara ilmiah atau scientific crime investigation (SCI).

"Ya jadi kombinasi antara atau gabungan antara pengumpulan fakta-fakta dan berbagai teori-teori ilmiah dengan pendekatan-pendekatan pemeriksaan yang melibatkan beberapa ahli," ungkap eks Kapolres Metro Jakarta Selatan itu.

Dante, 6 dinyatakan meninggal dunia setelah mengalami insiden di kolam renang pada 27 Januari 2024. Penyebabnya belum dapat dipastikan apakah tenggelam atau kelalaian lainnya. Namun, diketahui ada lebam-lebam dan gigitan di badan korban. (Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat