visitaaponce.com

Nilai Pelajaran Jelek, Siswa di Demak Aniaya Guru

Nilai Pelajaran Jelek, Siswa di Demak Aniaya Guru
Ilustrasi pembacokan(Dok MI )

DIDUGA tidak puas atas hasil ujian tengah semester, seorang siswa MA Yasua di Desa Pilangwetan, Kecamatan Kebunagung, Kabupaten Demak membacok gurunya hingga luka parah bagian leher dan lengannya.

Peristiwa menggemparkan dunia  pendidikan terjadi di Demak, Senin (25/9) sekitar pukul 09.30 WIB, yakni ketika seorang guru MA Yasua Demak, saat mengawasi jalannya ujian semester tersungkur nyaris tewas setelah dibacok muridnya sendiri berinisial R.

Setelah melakukan pembacokan terhadap gurunya sendiri di dalam kelas XII sekolah itu, R membuang senjata tajam yang baru dipergunakan ke dalam kelas dan melarikan diri menggunakan motor, sedangkan korban langsung dilarikan ke rumah sakit oleh rekan-rekan guru untuk mendapatkan pertolongan.

Baca juga: 8 Tahanan Polres Depok Sundut Kemaluan Tahanan Kasus Pencabulan Anak Kandung sebelum Tewas

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Demak Ajun Komisaris Winardi mengatakan setelah mendapatkan laporan penganiayaan seorang murid terhadap gurunya, petugas langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan pengejaran terhadap tersangka pelaku

"Kita masih lakukan pengejaran terhadap tersangka, karena setelah melakukan pembacokan tersangka melarikan diri," imbuhnya.

Baca juga: Polri Pastikan Ledakan di RS Eka Hospital Serpong Bukan Bom

Sementara itu ditanya tentang motif pembacokan, menurut Winardi diduga karena pelaku tidak puas atas penilaian hasil ujian tengah semester, sehingga melampiaskan dengan menganiaya gurunya sendiri  (AS/Z-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat