visitaaponce.com

Jadi Korban Penipuan, Jessica Iskandar Percuma Lapor Polisi

Jadi Korban Penipuan, Jessica Iskandar: Percuma Lapor Polisi
Jessica Iskandar(Antara)

Jessica Iskandar mengaku sudah pasrah akan kelanjutan penanganan kasus penipuan yang ia alami. Perempuan berusia 35 tahun itu merasa melapor kepada polisi tidak menjadi solusi. Dia bahkan menyindir Kapolri Listyo Sigit dengan mengatakan kinerja kepolisian sangat lambat.

“Pak Listyo, karena kinerja kepolisian saya rasa lamban dalam menangani kasus penipuan Rp10 miliar yang saya alami dan tidak ada harapan untuk segera menangkap tersangkanya meskipun sudah DPO, saya belajar ikhlas,” ungkap Jessica melalui akun Instagram pribadinya.

Sebagaimana diketahui, sejak Juni 2023, Jessica sudah mengunggah aduan kepada Presiden Joko Widodo dan Kapolri Listyo Sigit terkait kasus penipuan yang dia alami. Dia mengaku mengalami penipuan penggelapan mobil senilai Rp9,8 miliar oleh seseorang bernama Christopher Steffanus Budianto alias Steven yang sudah ditetapkan sebagai tersangka dan masuk Daftar Pencarian Orang (DPO).

Baca juga: Polda Metro Naikan Status Penipuan Aplikasi Jombingo ke Penyidikan

Jessica berharap ke depannya tidak ada yang mengalami kejadian serupa sepertinya. Dalam unggahannya tersebut, dia juga menyematkan tagar percuma lapor polisi.

“Saya mendapat pelajaran mungkin menipu orang lebih mudah lalu kabur, yang penting tipunya bisa banyak bermiliar-miliaran jadi bisa bebas terus dan kabur. Semoga ke depannya tidak ada korban seperti saya lagi,” tandasnya. (Z-11)

Baca juga: Masyarakat Diminta Waspadai Penipuan Layanan Pembuatan Paspor

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat