visitaaponce.com

Polisi Dalami Keterkaitan Fredy Pratama dengan Segitiga Emas ASEAN

Polisi Dalami Keterkaitan Fredy Pratama dengan Segitiga Emas ASEAN
Polisi menyita aset senilai Rp10,5 Triliun terkait peredaran narkotika jaringan internasional pimpinan Fredy Pratama.(Antara)

POLRI terus melakukan pendalaman atas dugaan keterlibatan Fredy Pratama dengan peredaran narkoba di kawasan Segitiga Emas di Asia Tenggara yang meliputi Thailand, Laos, dan Myanmar.

“Sedang didalami oleh penyidik untuk memastikan keterkaitan dengan jaringan Segitiga Emas,” kata Wadirtipidnakoba Bareskrim Polri Jayadi di Jakarta, Jumat (15/9).

Jayadi juga mengatakan Fredy tidak memiliki pabrik atau tempat khusus untuk memproduksi narkoba di Indonesia. Ia hanya berperan sebagai penyambung antara produsen dari luar negeri ke distributor yang berada di Tanah Air.

Baca juga: Red Notice Gembong Narkoba Fredy Pratama Baru Terbit Juni 2023

"FP tidak punya pabrik tetapi sebagai pengendali antara pemilik barang yang ada luar negeri dengan jaringan yang ada di indonesia. Kepastian sumber barang masih dalam penyidikan,” imbuhnya.

Sebelumnya, Kabareskrim Polri Wahyu Widada menyebut sebanyak 884 tersangka peredaran gelap narkoba jaringan Fredy Pratama ditangkap pada kurun 2020-2023. Penangkapan berbekal 408 laporan polisi (LP) yang masuk di Bareskrim Polri dan polda jajaran.

Baca juga: Kasatnarkoba Polres Lampung Selatan Terlibat Jaringan Fredy Pratama, Kapolri: Tindak Tegas

"Dari 408 laporan, jumlah tersangka mencapai 884 periode dari Januari 2020 sampai September 2023" kata Wahyu, Rabu, (14/9).

Wahyu mengatakan sebelum penangkapan ratusan tersangka itu, Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri melakukan penelusuran. Dari situ diketahui bahwa jaringan Fredy Pratama adalah sindikat narkoba yang besar.

"Karena hasil pengungkapan kasus tindak pidana narkoba oleh Bareskrim Polri dan jajaran dari tahun 2020-2023 ada 408 laporan polisi dan total barang bukti yang disita sebanyak 10,2 ton sabu, dan terafiliasi dengan kelompok Fredy Pratama ini," ujar jenderal bintang tiga itu. (Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat