visitaaponce.com

Ketua KPU Optimistis Pemilu 2024 Bakal Berjalan Damai

Ketua KPU Optimistis Pemilu 2024 Bakal Berjalan Damai
Ilustrasi Pemilu 2024(Dok.MI )

KETUA Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy'ari optimistis Pemilu 2024 bakal berjalan damai. Tiadanya rangkaian pemilihan kepala daerah yang mengawali Pemilu 2024 diyakini meminimalkan konflik yang terjadi.

Ia mencontohkan, rangkaian Pemilu 2019 dimulai sejak Pilkada 2017 dan Pilkada 2019. Oleh karena itu, situasi pemanasan politik untuk Pemilu 2019 sudah dimulai sejak rangkaian pilkada sebelumnya, terutama Pilgub DKI Jakarta 2017.

Sementara itu, tidak ada pilkada yang digelar bagi kepala daerah yang jabatan berakhir pada 2022 dan 2023 sebelum Pemilu 2024. Oleh karena itu, Hasyim meyakini konflik dalam konteks kontestasi pilkada dapat dikatakan hampir tidak ada.

Baca juga: KPU Siapkan Tim Dokter Jelang Pendaftaran Capres-Cawapres

"Sehingga memasuki tahapan-tahapan Pemilu 2024 yang dimulai dari 2022, setidaknya ketegangan yang sifatnya konflik dan kompetisi dalam pilkada itu tidak ada," katanya di Jakarta, Rabu (11/10).

Di sisi lain, Hasyim menyoroti tidak adanya kawan dan lawan yang abadi dalam pemilu.

Baca juga: KPU Dinilai Terapkan Standar Ganda Sikapi Putusan Mahkamah

Sebab, kawan-kawan politik yang tergabung dalam koalisi pengusung pasangan calon presiden dan wakil presiden pada kontestasi Pilpres 2024 berpotensi menjadi lawan politik pada kontestasi Pilkada 2024, begitupun sebaliknya.

"Karena hasil pemilu tidak dapat diprediksi, kami meyakini partai-partai ini akan menahan diri dalam konteks kompetisi, konfliknya tidak keras," pungkasnya. (Tri/Z-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat