visitaaponce.com

Erik ten Hag Tegaskan tidak Butuh Dukungan Jim Ratcliffe

Erik ten Hag Tegaskan tidak Butuh Dukungan Jim Ratcliffe
Pelatih Manchester United Erik ten Hag(AFP/Glyn KIRK)

ERIK ten Hag menegaskan dirinya tidak butuh pernyataan dukungan dari Jim Ratcliffe setelah posisinya sebagai manajer Manchester United menjadi sorotan.

Ratcliffe bertanggung jawab atas operasi sepak bola Manchester United usai membeli 25% saham klub Liga Primer Inggris itu dari keluarga Glazer.

Miliarder Inggris itu dilaporkan tengah menggelar penilaian intensif terhadap kinerja Ten Hag selama dua musim terakhir dengan rumor menyebut mantan pelatih Real Madrid Zinedine Zidane akan ditunjuk sebagai pengganti pelatih Belanda itu di Old Trafford.

Baca juga : Erik Ten Hag Berharap Direktur Olahraga Manchester United Sejalan dengan Dirinya

Setelah menjuarai Piala Liga pada musim lalu, yang mengakhiri puasa gelar Manchester United selama enam tahun, Ten Hag kesulitan membawa Setan Merah meraih prestasi.

Kekalahan 2-1 dari Fulham di Old Trafford, Sabtu (24/2), menjadi hantama baru terhadap upaya Manchester United meraih tiket ke Liga Champions pada musim depan dengan finis keempat di klasemen Liga Primer Inggris.

Tekanan terhadap Ten Hag akan meningkat jika Manchester United kalah dari Nottingham Forest di laga putaran kelima Piala FA, Kamis (29/2) dini hari WIB. Piala FA menjadi trofi satu-satunya yang mungkin dimenangkan Setan Merah pada musim ini.

Baca juga : Otoritas Liga Inggris Setujui Investasi Jim Ratcliffe di Manchester United

Meski begitu, Ten Hag bersikeras dirinya tidak butuh pernyataan dukungan terbuka dari Ratcliffe.

"Saya berada di sini dan terikat kontrak selama 3 musim. Jadi, saya tidak peduli. Saya hanya akan fokus pada pekerjaan saya dan tidak peduli dengan apa yang terjadi di sekitar saya," ungkap Ten Hag kepada wartawan, Selasa (27/2).

"Saya telah banyak berbicara dengan Jim Racliffe serta dengan Dave Brailsford. Jadi, saya tahu apa yng saya bicarakan. Saya sangat percaya diri dan saya merasa mereka mempercayai saya," lanjutnya. (AFP/Z-1)
 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat