visitaaponce.com

10 Tempat Wisata di Jogja Terbaru 2024, Yuk Buruan Ke Sini

10 Tempat Wisata di Jogja Terbaru 2024, Yuk Buruan Ke Sini!
Tugu Jogja(Wikipedia)

Tempat wisata di Jogja menjadi tujuan sejumlah wisatawan menghabiskan liburan panjang maupun berakhir pekan singkat melepas penat. Tingginya minat mengakses hiburan ini didukung oleh sejumlah pihak yang terus berinovasi menciptakan tempat-tempat wisata baru atau memperbarui yang telah ada menjadi semakin istimewa.

Mulai dari restoran, tempat wisata alam, bermain air, dan masih banyak lagi. Seakan tidak pernah ada habisnya. Seperti sejumlah tempat wisata baru yang kami rangkum dalam daftar berikut ini.

Tempat Wisata di Jogja Terbaru

Jangan lupa mampir ke sejumlah tempat-tempat hits yang kami rekomendasikan ini saat kamu berkunjung ke Jogjakarta. Dari segi biaya tiket masuk tergolong pas di kantong. Tetapi, pengalaman yang diberikan melebihi akan melebihi ekspektasi kamu.

Baca juga : 12 Tempat Wisata di Bali Terbaru 2024 dan Viral

1. Obelix Sea View Jogja

Obelix Sea View masih menjadi juara di hati masyarakat sekitaran Jogja. Hanya dengan biaya tiket Rp 30 ribuan, kamu bisa menikmati keindahan pemandangan alam Pantai Parangtritis dan Samudra Hindia sekaligus.

Sambil menikmati suasana, kamu bisa memesan sejumlah menu makanan. Mulai dari nasi kuning, ayam geprek, bakso, dan menu kuliner khas Asia lainnya.

Tidak hanya duduk cantik menikmati keindahan laut, kamu juga akan dimanjakan dengan sejumlah wahana yang menghibur. Beberapa di antaranya, panggung terbuka, kolam renang di atas bukit, spot foto jaring-jaring di atas tebing, hingga ayunan yang memacu adrenalin. Semua kamu dapatkan hanya di satu tempat. 

Baca juga : Wisata Pantai Pandawa Bali, Intip Lokasi dan Harga Tiket Masuknya!

2. Heha Forest

Heha Forest tergolong sebagai tempat wisata baru di Jogja yang buka pada pertengahan tahun lalu. Dan hingga kini, Heha Forest masih saja ramai dibicarakan di internet sebagai tempat yang bakal netizen incar saat hari libur tiba. Bahkan, sampai ada yang rela sewa hotel dari luar daerah demi memenuhi rasa penasaran akan keindahan yang ditawarkan tempat wisata di Jogja ini.

Bukan tempat wisata biasa, ada banyak wahana seru yang bisa dinikmati untuk keluarga, pasangan maupun jalan-jalan bersama teman. Mulai dari memberi makan kelinci, spot foto instagramable, replika bulan purnama, dan tur menggunakan Jeep di lereng Gunung Merapi. 

Sebuah tempat yang lengkap untuk menemani akhir pekan kamu dengan menyenangkan dan seru.

Baca juga : Wisata Nusa Penida Bali, Destinasi Incaran Wisatawan Asing

3. Luma Roots

Jogja memiliki Luma Roots yang menawarkan sensasi menikmati alam dengan cara unik. Dinikmati malam hari, dengan beragam warna sorot lampu sehingga menghasilkan foto yang luar biasa estetik. 

Karya alam yang dipadukan dengan seni ini ternyata menyimpan makna yang mendalam, tentang cerita 7 fase kehidupan manusia dari lahir sampai kembali ke sang pencipta. 

Keindahan itu hanya bisa dirasakan secara penuh dengan datang langsung ke Luma Roots. Kami sarankan untuk segera ke tempat ini karena sayangnya, tempat wisata di Jogja ini hanya hadir dalam waktu tertentu saja. Lebih cepat kamu ke sini, besar kesempatan kamu dapat menikmati karya seni yang tidak sering didapatkan.  

Baca juga : Candi Prambanan: Keseruan, Info Penting dan Tips Wisata

4. Jungwok Blue Ocean

Jungwok Blue Ocean mirip dengan salah satu wilayah yang ada di Yunani, bernama Santorini. Tempat wisata di Jogja ini memadukan warna putih dan biru, di mana wisatawan dapat melihat pantai dan pasir putih. 

Dengan biaya tiket dua puluh lima ribuan, wisatawan bebas berfoto di spot-spot gratis yang tersedia. Mulai dari tempat yang menjadi pusat wisata, taman bermain, hingga kolam renang mini.

Makanan khas Santorini turut dihadirkan agar vibes-nya semakin terasa seperti sedang di luar negeri. 

Baca juga : 14 Tempat Wisata di Medan yang Wajib Kamu Kunjungi

5. Little Tokyo

Selain Santorini, Jogja memiliki tempat wisata mirip Jepang yang disebut dengan Little Tokyo. Berupa tempat bermain dan tempat makan ala Negeri Sakura, dengan pemandangan menghadap perbukitan hijau yang megah. Konsep tersebut terinspirasi dari sebuah daerah di Jepang bernama Okutama.

Bagi kamu yang membawa anak atau keluarga, tak perlu khawatir karena tempat ini menyediakan berbagai wahana permainan anak-anak. Anak-anak pun akan semakin dibuat happy ketika diajak berendam di kolam air hangat yang tersedia.

6. Bendungan Sermo

Bendungan Sermo merupakan sumber air masyarakat di Kulonprogo. Selain bermanfaat, bendungan ini memiliki pemandangan yang tiada obat untuk tempat berwisata. 

Baca juga : Rayakan Cap Gomeh, Kebun Raya Bogor Hadirkan Atraksi Barongsai dan Naga

Pesona menawan yang dimiliki tak lain berasal dari perbukitan hijau yang mengelilinginya. Ditambah pantulan cahaya matahari terbenam di permukaan air, semakin menambah keindahan panorama. 

Tidak perlu repot melakukan apapun. Kamu hanya perlu duduk bersantai menikmati keindahan. Bisa juga dengan cara memancing, atau menunggangi perahu wisata. Beberapa orang memilih berkemah agar sekaligus mendapatkan momen matahari terbit dan tenggelam.

7. Candhari Heaven

Tempat wisata di Jogja berikutnya memadukan restoran, villa dan tempat nongkrong dengan pemandangan memukau nan menyegarkan. Pemandangan itu berasal dari panorama alam Gunung Merbabu dan Candi Prambanan. 

Baca juga : Pemilu 2024, Objek Wisata di Lembang Gratiskan Tiket Masuk Usai Mencoblos

Terdapat gapura khas Bali dengan kolam di bawahnya, serta sejumlah gazebo untuk beristirahat. Membuat waktu bersantai jadi lebih berkesan.

Jika merasa betah dan ingin menikmati keindahan lebih lama, kamu bisa menyewa sebuah villa. Terdapat menu kuliner yang menggugah selera, mulai dari rasa Nusantara hingga western Eropa.

8. Mahaloka Paradise

Kulineran memang aktivitas yang menyenangkan. Apalagi jika menyantap kuliner di Mahaloka Paradise. 

Baca juga : Ide Tempat Menikmati Tahun Baru 2024 di Jogja Seru, Rame, dan Berkesan

Tidak hanya memberikan rasa kenyang, tempat ini bisa membuat pikiran pengunjungnya menjadi fresh dengan hati yang riang melalui sejumlah aktivitas yang ditawarkan. 

Kamu dapat menaiki ayunan, berkeliling di area hijau menggunakan sepeda dan skuter, dan berfoto dengan background yang tidak biasa di tengah persawahan, di mana terdapat perahu hingga kereta kayu yang estetik. 

Semua dapat dinikmati dengan biaya tiket yang sangat terjangkau. Dan pastikan saat datang ke mari, kamu mengenakan outfit yang kece untuk menghasilkan foto yang estetik.

Baca juga : TMII Siap Manjakan Wisatawan dengan Wahana dan Atraksi Baru

9. Ibarbo Park

Ibarbo Park merupakan tempat wisata edukasi anak baru yang menarik untuk dikunjungi. Kabar terbaru, tempat ini akan menjadi taman wisata aviary terbesar di Jogja, yang nantinya terdapat lebih dari 100 jenis burung.

Hanya dengan membayar tiket sebesar lima belas ribu rupiah, anak-anak bisa memberi makan hewan, mendapatkan edukasi dan hiburan dengan berinteraksi dengan banyak hewan lucu, berfoto dengan hewan berukuran besar, dan naik kereta sepuasnya.

Selain itu, kamu akan mendapatkan bakpia gratis. Sebelum pulang, sempatkan untuk mampir ke toko oleh-oleh yang menyediakan aneka makanan dan merchandise lucu. 

Baca juga : Indonesia Theme Park Bisa Jadi Pilihan Isi Liburan Sekolah

10. Waterboom Jogja

Waterboom Jogja akan menjadi tempat yang mengasyikkan untuk berakhir pekan. Terdapat kolam renang dengan wahana seru dan menegangkan untuk pengunjung dari segala usia.

Mulai dari perosotan panjang, perosotan zig-zag, terowongan air, kolam air, kolam ombak, kolam arus, dan masih banyak lagi yang akan membuat jantung kamu berdebar, tapi seru!

Untuk masalah keselamatan, tak perlu khawatir. Akan selalu ada petugas yang selalu berjaga di sekitaran kolam untuk memastikan setiap pengunjung tetap aman.
Jadi, mana di antara tempat wisata di Jogja yang terbaru tadi ingin segera kamu kunjungi?

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Esa tanjung

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat