visitaaponce.com

BPBD Sumedang Penuhi Kebutuhan Pengungsi Angin Puting Beliung

BPBD Sumedang Penuhi Kebutuhan Pengungsi Angin Puting Beliung
Warga berdiri di antara puing rumah yang hancur akibat angin puting beliung di Desa Sukadana, Kabupaten Sumedang, Kamis (22/2).(Antara)

BADAN Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, membangun tenda darurat dan dapur umum di Kawasan Industri Dwipapuri, Desa Mangunarga, Kecamatan Cimanggung.

Ada 15 warga dari 49 warga terdampak bencana angin puting beliung asal Kecamatan Cimanggung dan Jatinangor, yang untuk sementara tinggal di tenda darurat. "Rumah mereka rusak berat," ujar Kepala Pelaksana BPBD Sumedang, Atang Sutarno.

Sejumlah bantuan juga sudah disalurkan untuk para korban. Di antaranya alas tidur, selimut dan makanan.

Baca juga : Puting Beliung Terjang Sumedang, Puluhan Orang mengungsi

Pemkab Sumedang sudah menetapkan masa tanggap darurat selama 7 hari. Atang menyatakan dalam pendataan, jumlah korban dari Sumedang mencapai 300-an orang. "Delapan di antaranya menderita luka ringan."

Bencana angin puting beliung melanda Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Bandung. Bencana terjadi di empat kecamatan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa Rabu (21/2) sore itu.

Foto udara kawasan industri yang terdampak angin puting beliung di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Kamis (22/2/2024). (Antara/Raisan Al Farisi)

 

Sementara itu, Dinas Kesehatan Sumedang juga menyiagakan petugas kesehatan di tenda pengungsian. Para petugas berasal dari 4 puskesmas.

"Sejak hari pertama kejadian, dinas kesehatan sudah membantu sejumlah pasien yang terdampak. Kami pastikan tidak ada warga yang menderita luka serius," tegas Sekretaris Dinas Kesehatan Sumedang Reny Kurniawati Anton.

Di posko kesehatan, pihaknya menyiapkan obat-obatan, vitamin dan pelayanan kesehatan seperti cek tensi. (Z-4)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zubaedah Hanum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat