visitaaponce.com

PLN Dukung Proliga 2024, Suplai Listrik Handal di Si Jalak Harupat

PLN Dukung Proliga 2024, Suplai Listrik Handal di Si Jalak Harupat
Tim PLN siap mengamankan pasokan listrik pada penyelenggaraan Proliga 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.(DOK/PLN JAWA BARAT)

DUKUNGAN terhadap penyelenggaraan pertandingan putaran kedua Proliga di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, diberikan PT PLN. Perusahaan menjamin pasokan listrik handal selama penyelenggaraan yang berlangsung 6-9 Juni itu.

Manajer PLN UP3 Majalaya, Hafazah menegaskan komitmen penuh PLN dalam menyukseskan Proliga. PLN memastikan suplai listrik yang handal.

"PLN telah menyelesaikan persiapan dari sisi transmisi dan distribusi dengan sistem keamanan pasokan yang berlapis. Kami siap menjaga suplai Proliga dengan pasokan listrik yang handal dan memperhatikan keselamatan kerja bagi teman-teman di lapangan," kata Hafazah, Sabtu (8/6).

Baca juga : Hasil Proliga: Petrokimia Takluk di Tangan Jakarta BIN

Menurut dia, PLN telah melakukan berbagai persiapan untuk memastikan keandalan pasokan listrik selama pertandingan. Sistem transmisi dan distribusi telah diperkuat dengan berbagai lapisan keamanan untuk mengantisipasi kemungkinan gangguan.

Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa setiap pertandingan dapat berlangsung tanpa hambatan. Untuk memantau kehandalan sistem kelistrikan di Stadion Si Jalak Harupat, PLN telah menyiapkan tim siaga khusus.

Tim ini merupakan kolaborasi antara unit-unit di PLN UP3 Majalaya. Tim berfungsi untuk memastikan suplai listrik tetap stabil selama gelaran berlangsung.

"PLN menyiapkan 40 personel, genset 23 kVA, dan UPS 200 kVA untuk menjamin sistem kelistrikan tanpa gangguan," ucap Hafazah.

Sementara itu, Manager PLN Jawa Barat Susiana Mutia menyatakan PLN berdidikasi dan komitmen mendukung berbagai event olahraga nasional maupun internasional. Pihaknya  memastikan suplai listrik yang handal di setiap venue pertandingan, sejalan dengan komitmen PLN untuk berkontribusi dalam kesuksesan event-event besar.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat