visitaaponce.com

Kabupaten Cirebon Perbaiki Penerangan Jalan Umum di Jalur Alternatif

Kabupaten Cirebon Perbaiki Penerangan Jalan Umum di Jalur Alternatif
Penerangan jalan umum di Kabupaten Cirebon masih minim(MI/SUSANTO)

PENERANGAN Jalan Umum (PJU) di jalur alternatif di wilayah Kabupaten Cirebon sudah diperbaiki. Tercatat ada 320 titik PJU yang terdapat di ruas jalan provinsi di Kabupaten Cirebon yang sudah diperbaiki.

"Untuk  persiapan arus mudik  ada 320 titik cahaya. Mencakup wilayah Kabupaten Cirebon timur, barat dan juga tengah," tutur Kabid Prasarana Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon, Sidik Wibowo, Senin (1/4).

Yang terbaru akan dipasang lagi, PJU di jalan Provinsi. Tepatnya di
jalan Kelurahan Kenanga hingga Desa Bobos, Kecamatan Dukupuntang. Di
ruas jalan tersebut,  Dishub Kabupaten Cirebon mendapat bantuan lampu
PJU dari Provinsi Jabar sebanyak 170.

Baca juga : Jumlah Penderita DBD di Kabupaten Cirebon Mencapai 210 Orang

Selain di ruas jalan provinsi, Dishub Kabupaten Cirebon juga memperbaiki PJU yang ada di ruas jalan kabupaten. Di antaranya di wilayah Kapetakan menuju Panguragan, Kanci menuju Pabuaran, Desa Asem menuju Sindang kempeng, Kecamatan Greged.

"Kita juga sudah melakukan pemasangan PJU di ruas jalan Ki Bagus Rangin, Kelurahan Watubelah, Kecamatan Sumber. Kemudian ditambah ada pemasangan di ruas Jalan Tuparev dan Cideng sebanyak 93 titik cahaya," tutur Sidik.

Sementara untuk jalan nasional, tepatnya di jalur pantura yang kondisi  
PJU-nya tidak berfungsi, menurut Sidik, mereka sudah melaporkan ke
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) yang diteruskan langsung ke Balai
Pengelola Transportasi Darat (BPTD). "Untuk jalan nasional kita masih
mengupayakan ke Kemenhub. Kita masih menunggu," tandasnya.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat